Kalimat Sapaan Dalam Bahasa Arab

kalimat sapaan atau kata sapaan dalam bahasa arab

Arobiyahinstitute.com | Hai sahabat arobiyah institute, lagi belajar percakapan bahasa arab? bingung membuka percakapan? dengan kalimat apa percakapan harus dibuka? disini saya akan mengulas tentang kalimat sapaan dalam bahasa arab.

Dalam bahasa arab, ada banyak kata sapaan atau ungkapan sapaan untuk membuka sebuah percakapan. Tergantung di waktu apa kalian melakukan percakapan tersebut. 

Berikut ini adalah beberapa kalimat sapaan dalam bahasa arab yang biasa di pakai dalam percakapan sehari-hari. silahkan dihapal ungkapan-ungkapan tersebut dan di praktekkan didalam percakapanmu sehari-hari.

 

Ungkapan Sapaan

No

السَّلَامُ عَلَيْكُمْ

1

Assalamu’alaikum

 

أَهْلًا وَ سَهْلًا

2

Selamat datang

صَبَاحَ الْخَيْرِ

3

Selamat Pagi

مَسَاءَ الْخَيْرِ

4

Selamat sore

شُكْرًا

5

Terimakasih

كَيْفَ حَالُكَ

6

Bagaimana kabarmu ?

إِلَى اللِّقَاءِ

7

Sampai jumpa

نَهَارُكَ سَعِيْدٌ

8

Selamat siang

لَيْلَتُكَ سَعِيْدَةٌ

9

Selamat malam

 

Sapaan Balasan

No

وَعَلَيْكُمُ السَّلَامُ

1

Wa’alaikumussalam

 

أَهْلًا بِكَ

2

Selamat datang juga

صَبَاحَ النُّوْرِ

3

Selamat Pagi juga

مَسَاءَ النُّوْرِ

4

Selamat sore juga

عَفْوًا

5

Terimakasih

الْحَمْدُ لِلَّهِ بِخَيْرٍ

6

Alhamdulillah, baik-baik saja

مَعَ السَّلَامَةِ

7

Sampai jumpaa juga

سَعِيْدٌ مُبَارَكٌ

8

Selamat siang juga

سَعِيْدَةٌ مُبَارَكَةٌ

9

Selamat malam juga

Bahasa Arab Selamat Datang

Jika kalian sedang menunggu kedatangan seseorang, ketika orang tersebut sudah datang, maka katakan أَهْلًا وَ سَهْلًا dan yang disapa akan menjawab أَهْلًا بِكَ.

Bahasa Arab Selamat Pagi

Jika kalian bertemu seseorang diwaktu pagi, maka kalian bisa menyapanya dengan mengatakan صَبَاحَ الْخَيْرِ dan yang di sapa akan menjawab dengan mengatakan صَبَاحَ النُّوْرِ .

Bahasa Arab Selamat Siang

Jika kalian bertemu sesorang di waktu siang, maka kalian bisa menyapanya dengan mengatakan نَهَارُكَ سَعِيْدٌ dan yang di sapa akan menjawab dengan mengatakan سَعِيْدٌ مُبَارَكٌ

Bahasa Arab Selamat Sore

Jika kalian bertemu sesorang di waktu sore, maka kalian bisa menyapanya dengan mengatakan مَسَاءَ الْخَيْرِ dan yang disapa akan menjawab dengan mengatakan مَسَاءَ النُّوْرِ

Bahasa Arab Selamat Malam

Jika kalian bertemu seseorang di waktu malam, maka kalian bisa menyapanya dengan mengatakan لَيْلَتُكَ سَعِيْدَةٌ dan yang disapa akan menjawabnya dengan mengatakan سَعِيْدَةٌ مُبَارَكَةٌ.

Bahasa Arab Terimakasih

Bahasa arab terimakasih adalah شُكْرًا , jadi ketika ada sesorang yang memberimu sesuatu, atau telah menolongmu, maka kamu bisa mengucapkan شُكْرًا dan orang yang telah menolongmu akan menjawab عَفْوًا.

Bahasa Arab Perpisahan

Bahasa arab berpisah adalah إِلَى اللِّقَاءِ , jadi ketika kalian akan berpisah dengan teman-teman kalian, atau dengan yang lainnya, maka ucapkan إِلَى اللِّقَاءِ , maka lawan bicaramu akan menjawab dengan mengatakan مَعَ السَّلَامَةِ

Itulah beberapa ungkapan sapaan dalam bahasa arab beserta jawabannya yang bisa kalian gunakan untuk membuka percakapan ataupun untuk membalas sapaan dari orang lain. Semoga bermanfaat, selamat belajar.