About Us

Arobiyah institute adalah website personal yang menyajikan artikel-artikel seputar bahasa Arab. Dengan semakin semaraknya minat untuk mempelajari bahasa arab, menggerakkan kami untuk turut andil untuk memudahkan orang-orang yang ingin belajar bahasa arab. 

Dengan adanya website ini kami berharap orang-orang yang tidak punya kesempatan menimba ilmu bahasa arab di lembaga formal bisa mendapatkan referensi-referensi materi pelajaran bahasa arab.

website ini dikelola oleh Mansur Syah, alumni Diploma Pendidikan Bahasa Arab dan Studi Islam di Ma'had Bilal Bin Rabah Unimuda Sorong Papua Barat, dan juga alumni Ma'had al-Birr Universitas Muhammadiyah Makassar pada program studi S1 Ahwal Syakhshiyah (Hukum Keluarga).

Kami menyadari bahwa website kami masih jauh dari kata sempurna. Oleh sebab itu apabila ada yang menemukan kesalahan-kesalah seputar makna kata, makna kalimat, atau kaidah-kaidah nahwu dan sharaf yang kami posting, mohon kiranya berkenan untuk menyampaikannya kapada kami agar kami segera memperbaikinya. 

Silahkan hubungi kami melalui form kontak yang sudah tersedia, atau bisa lewat e-mail berikut ini: [email protected].

Terimakasih atas kepercayaannya dan kunjungannya, Syukron Wa jazaakumullahu khairan katsiiran. Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh